Menu

Mode Gelap

Info Tanah Papua · 1 Mar 2025 14:47 WIB ·

Dalam Ibadah PKB Tingkat Klasis, Pendeta Lanta Ingatkan tentang Nafas dan Waktu


 PKB Jemaat GKI Sion Sibena saat mengisi puji-pujian dalam ibadah PKB tingkat klasis yang berlangsung di jemaat GKI Sion Sibena, Sabtu. Perbesar

PKB Jemaat GKI Sion Sibena saat mengisi puji-pujian dalam ibadah PKB tingkat klasis yang berlangsung di jemaat GKI Sion Sibena, Sabtu.

TELUK BINTUNI, Mangrove.id| Seksi Persekutuan Kaum Bapak (PKB) Klasis GKI Teluk Bintuni melaksanakan ibadah gabungan di Jemaat GKI Sion Sibena Bintuni, Sabtu (1/3).

Ibadah yang diikuti para delegasi PKB masing-masing jemaat se lingkungan satu klasis ini, dilayani Ketua Jemaat GKI Sion Sibena, Pendeta Steven Awi, S.Th.

Sekretaris Klasis GKI Teluk Bintuni, Pdt. Yohanis Lanta, S.Si

Sementara, untuk ruang puji-pujian diisi PKB Jemaat Pniel Banjar Ausoy, PKB Jemaat Rafidim Muturi dan PKB Jemaat Sion Sibena.

Turut hadir, Sekretaris Klasis GKI Teluk Bintuni, Pendeta Yohanis Lanta, S.Si, Sekretaris KP2J Klasis GKI Teluk Bintuni, Pendeta Piter Solissa, S.Th dan Kepala Seksi PKB Klasis GKI Teluk Bintuni, Jhon Rumbiak.

Kepala Seksi PKB Klasis GKI Teluk Bintuni, Jhon Rumbiak

Mengawali laporannya, Kepala Seksi PKB, Jhon Rumbiak menyampaikan terima kasih untuk pelayanan PKB Jemaat GKI Sion Sibena selaku tuan rumah, utamanya Ketua Jemaat GKI Sion Sibena, Pendeta Steven Awi yang sudah melayani ibadah.

“Sesuai dengan hasil Raker Klasis tahun 2024, ada beberapa kegiatan yang dimunculkan kembali. Salah satunya, lomba paduan suara Mars dan Hymne PKB GKI di Tanah Papua,” ucap Rumbiak.

PKB Jemaat Rafidim Muturi saat mengisi ruang puji-pujian

Selain itu, ia menambahkan, rencana Temu Raya PKB Tingkat Sinode GKI di Tanah Papua, dijadwalkan akan berlangsung di Klasis Port Numbay, Jayapura tahun 2026 mendatang.

Untuk itu, ia mengimbau seluruh PKB di tiap jemaat se Klasis GKI Teluk Bintuni agar menyiapkan diri mulai sekarang.

Sementara, Sekretaris Klasis GKI Teluk Bintuni, Pendeta Yohanis Lanta, dalam arahannya, mengingatkan seluruh PKB bahwa akan diadakan kegiatan retret pelayan tingkat sinode khususnya wilayah dua belas.

PKB Jemaat GKI Pniel Banjar Ausoy mengisi puji-pujian

Dimana, Klasis GKI Teluk Bintuni ditunjuk sebagai menjadi tuan rumah, dan direncanakan akan berlangsung pada tahun ini.

“Kepada seluruh PKB mari kita sambut kegiatan ini dengan sukacita,” pesannya.

Di kesempatan itu, ia mengingatkan seluruh PKB untuk tekun dalam peribadatan. Hal tersebut, dijelaskan Pdt. Lanta, sebagai ungkapan syukur atas segala berkat Tuhan.

“Kita memiliki anugerah terbesar dalam hidup yaitu nafas dan waktu. Untuk itu, kita yang sudah memperoleh anugerah dari Tuhan, harus selalu bersyukur,” ungkapnya.

“Dan kita yang ada saat ini, mari pulang dan sampaikan kepada saudara-saudara kita yang tidak hadir, untuk kedepan bisa bersama-sama dalam ibadah,” pungkas Pendeta Lanta. (len)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 39 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Aksi Swadaya Bripka Candra Bagi-bagi Takjil di Bulan Suci

17 Maret 2025 - 20:20 WIB

DPD BMP RI Papua Barat Diharapkan Bisa Kawal Implementasi UU Otsus

11 Maret 2025 - 22:35 WIB

Warga Byak di Bintuni Diimbau Bersatu, Fakdawer: Mari Dukung Pemerintah

10 Maret 2025 - 06:54 WIB

Kehadiran Pelayan, Berpengaruh Positif Terhadap Perubahan Karakter Jemaat

7 Maret 2025 - 22:02 WIB

Klasis GKI Teluk Bintuni Imbau Jemaatnya Bersatu, Sukseskan Visi dan Misi Kepala Daerah

5 Maret 2025 - 09:43 WIB

Pendeta Solissa Ajak PKB Bangun Persekutuan sebagai Wujud Kesehatian

1 Maret 2025 - 14:59 WIB

Trending di Info Tanah Papua
error: Content is protected !!