KOTA SORONG, Mangrove.id| Niat berkarya demi perempuan, telah menjadi ciri khas atau identitas perjuangan politik pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Papua Barat Daya nomor urut 1, Abdul Faris Umlati – Petrus Kasihiw.
Niat tersebut sudah disosialisasikan pasangan ARUS melalui calon wakil gubernur, Petrus Kasihiw saat berorasi dalam kegiatan kampanyenya di sejumlah titik di Sorong Raya.
Komitmen ini, disambut baik oleh masyarakat Papua Barat Daya, terutama adalah Kaum Hawa. Maka tak heran, dalam kegiatan kampanye yang dilakukan Petrus Kasihiw dimana-mana, banyak sekali mama-mama Papua maupun Nusantara, yang hadir.
Salah satunya, saat Petrus Kasihiw melakukan kampanye di Tampa Garam, distrik Maladum Mes, Sabtu (5/10) lalu.
Saat menyampaikan orasi politiknya di situ, Pit Kasihiw kembali menegaskan, komitmen politik pasangan ARUS untuk memberdayakan perempuan.
Komitmen ini dikatakannya, sebagai upaya mengangkat harkat dan martabat perempuan, lebih khusus perempuan papua.
“Saya ingin berjuang untuk memberdayakan kaum perempuan, lebih khusus perempuan papua. Karena, perempuan papua ini katanya masih jauh tertinggal,” ucap Pit Kasihiw.
Mantan Bupati Teluk Bintuni 2 Periode itu mengungkapkan, niat ini muncul usai mendapat restu dari sang mama, Tecla Trorba. Utamanya, karena doa sang mama itulah, dirinya bisa maju mendampingi Abdul Faris Umlati sebagai calon wakil gubernur PBD.
“Siapapun yang menghalangi kami, tidak berhasil. Saat kami hadapi tekanan, ada keyakinan kuat bahwa pasti kami akan maju. Itulah kekuatan doa seorang mama. Dan mama-mama dorang, saya siap bekerja untuk mama dorang,” pungkasnya. (wanma)